Cara Mengatur Jarak Jangkauan Wifi Indihome Bisa Diperluas dan Dipersempit

Cara Mengatur Jarak Jangkauan Wifi Indihome Bisa Diperluas dan Dipersempit

Mengatur jarak jangkauan Wifi sangat penting, guna mengatur kecepatan sinyal saat pemakaian. Bila jangkauan Wifi terlalu sempit, pengguna yang jauh dari Wifi akan sulit mendapat sinyal. Jangkauan yang terlalu jauh pun beresiko, karena Wifi bisa saja dicuri. Berikut cara mengatur jarak jangkauan WiFi Indihome, baik diperluas maupun dipersempit:

Cara Mengatur Jarak Jangkauan Jaringan Wifi Indihome Diperluas

Jarak jangkauan WiFi Indihome yang luas cocok untuk gedung kantor, sekolah, ataupun rumah yang besar. Hal itu bertujuan supaya seluruh orang dalam tempat itu, bisa memakai Wifi dengan sinyal yang bagus. Berikut cara mengatur jangkauan Wifi Indihome supaya lebih luas:

1. Sambungkan Perangkat ke WiFi

Pertama ialah menyambungkan perangkat ke Wifi, baik itu Hp ataupun Laptop. Pengguna hanya perlu pergi ke pengaturan WiFi, lalu masukkan password nya. Biasanya bila sudah tersambung, maka secara otomatis WiFi akan masuk ke perangkat pengguna.

2. Buka Halaman Indihome

Berikutnya membuka halaman Indihome, bisa melalui peramban Hp ataupun Laptop. Masukkan http://192.168.1.1/ pada kotak pencarian peramban milik pengguna. Nantinya pengguna akan diarahkan ke halaman Indihome.

3. Lakukan Login Pemilik Wifi

Untuk memastikan bahwa yang melakukan pengaturan merupakan pemilik Wifi, halaman itu akan meminta pengguna untuk Login. Pengguna diminta memasukkan username serta password. Biasanya username serta password tertera pada Router. Jadi, nantinya pengguna bisa melihatnya apabila lupa.

4. Masuk ke Menu Network

Setelah berhasil Login, pengguna bisa pergi ke menu Network. Pada menu Network pencet opsi WiFi Control, untuk mulai mengatur jarak jangkauan WiFi. Terdapat beberapa pilihan jarak, mulai dari 20 persen, sampai 200 persen. Jarak pada setiap jenis WiFi Indihome berbeda, ada yang cuma sampai 100 persen.

5. Simpan Jarak Jangkauan yang Baru

Jika pengguna sudah menentukan jarak jangkauannya, terakhir hanya perlu menyimpan perubahan jarak itu. Pencet opsi Submit, supaya jarak jangkauan yang baru tersimpan. Untuk memastikan jaraknya sudah benar, pengguna bisa mencobanya.

Cara Mengatur Jarak Jangkauan WiFi Indihome Dipersempit

Bila rumah pengguna tidak terlalu besar, alangkah baiknya jangkauan WiFi dipersempit saja. Hal itu bertujuan supaya Wifi tidak gampang dicuri, karena jangkauannya terlalu luas. Berikut cara mengatur jangkauan WiFi Indihome supaya lebih sempit:

1. Menyambung Perangkat dengan WiFi

Pertama adalah menyambung perangkat dengan WiFi. Perangkat yang digunakan bisa smartphone, Laptop maupun komputer. Pengguna hanya perlu mengaktifkan jaringan WiFi. Kemudian masukkan kata sandinya. Biasanya kalau pernah menggunakannya, maka secara otomatis WiFi akan masuk ke perangkat pengguna.

2. Pergi ke Web Indihome

Berikutnya pengguna pergi ke web Indihome melalui peramban, bisa dari smartphone maupun Laptop. Masukkan http://192.168.1.1/ pada kotak pencarian pada perangkat yang digunakan. Pengguna nantinya akan diarahkan menuju ke web Indihome.

3. Lakukan Login Untuk Memastikan

Web Indihome akan meminta pengguna untuk Login. Tujuannya untuk memastikan bahwa yang melakukan pengaturan merupakan pemilik Wifi yang resmi. Pengguna diminta memasukkan username dan juga kata sandinya. Biasanya username serta kata sandi tertera pada Router. Jadi, bisa melihat disitu apabila pemilik WiFi lupa.

4. Masuk ke Menu WLAN

Berikutnya ialah masuk ke menu WLAN, melalui menu Network. Pengguna bisa masuk ke menu Network lebih dulu, baru pilih menu WLAN. Tekan opsi Basic, lalu pencet opsi Transmitting Power. Pilih kekuatan WiFi menjadi dibawah 80% atau bisa sesuai kemauan pengguna.

5. Simpan Jarak Jangkauan yang Baru

Jika pengguna sudah menentukan jarak jangkauannya, terakhir hanya perlu menyimpan perubahan jarak itu. Otomatis jarak jangkauan akan menjadi sempit. Hanya orang yang dekat dengan jaringan WiFi saja yang bisa ikut menggunakannya.

Sangat mudah bukan untuk mengatur jarak jangkauan Wifi Indihome? Pengguna tidak perlu repot, bahkan bisa mengganti jarak jangkauannya sambil tiduran. Selain mudah, mengatur jangkauan ini juga tidak memakan waktu yang lama.

Baca Juga:
Cara Membatasi Bandwidth WiFi dengan dan Tanpa Aplikasi Tambahan
Cara Melihat Password WiFi yang Tersambung di Hp dengan Aplikasi
Cara Memprioritaskan Jaringan WiFi dengan Mudah