Cara Mendaftar Aplikasi Lightroom di Hp Android Maupun Laptop

Cara Mendaftar Aplikasi Lightroom di Android Maupun Laptop

Adobe Lightroom kini menjadi salah satu aplikasi yang banyak disukai untuk melakukan pengeditan foto. Cara mendaftar aplikasi Lightroom juga tidak rumit dan bisa digunakan sampai seterusnya. Apps Lightroom berukuran 90MB, terdengar cukup besar namun sebenarnya ukuran tersebut sejalan dengan fitur dan kecanggihan yang bisa dirasakan penggunanya. Inilah langkah untuk mendaftarkannya.

Cara Mendaftar untuk Pengguna Hp Android

Lightroom bisa diakses melalui berbagai sistem hp, termasuk Android. Jumlah pengguna HP Android sangat masih mengalami peningkatan. Sebelum bisa memakainya, pengguna harus masuk dulu dengan mendaftar di aplikasinya dalam langkah berikut:

1. Mendownload Lightroom

Lakukan instalasi Lightroom dengan logo “Lr” warna biru. Apps ini mudah ditemukan di berbagai market, contohnya Play Store dan juga Apps Store. Sebagai salah satu daftar aplikasi yang direkomendasikan, Lightroom tidak hanya bisa diunduh melalui ponsel pintar tetapi juga laptop. Sesudah aplikasinya terinstal, pengguna bisa ketuk dua kali di ikonnya. Kemudian login pada akun yang bisa dihubungkan dengan email ataupun Facebook.

2. Pengisian Data

Lihat tulisan “Daftar Akun Baru” yang akan muncul ketika aplikasi berhasil diinstal. Pengguna dapat masuk dengan menyambungkannya melalui tiga pilihan yaitu Adobe, Google, serta Facebook. Lebih disarankan menggunakan Adobe. Setelah itu, tekan “Continue with Adobe” dan pilih “Create” untuk mulai pembuatan akun.

Isikanlah data pribadi sesuai permintaan. Data yang diminta antara lain alamat surel (email), nama depan dan belakang, password, domisili, tempat/tanggal lahir, dan lain-lain. Pastikan bahwa email yang diisikan sudah benar dan dalam kondisi aktif/dapat dibuka. Jika tidak ingin dikirimi email promosi dan sebagainya, centang pada tulisan jangan kontak via email. Sesudah itu tekan “Create Account”.

3. Verifikasi email dan Masuk ke Akun

Buka email, pengguna sudah dikirimkan pesan untuk verifikasi dari Adobe. Lakukan verifikasi dengan membuka link  yang diberikan. Jika prosesnya berhasil, akan ada notifikasi yang memberitahu bahwa email telah diverifikasi, artinya aplikasi sudah diaktifasi.

Lakukan sign in begitu akunnya berhasil terverifikasi. Bukalah aplikasi Lightroom-nya, tekan “Continue with Adobe”. Ketikkan alamat email di kolom yang tersedia, lanjutkan dengan “Continue”. Berikutnya masukkan juga kata sandi lalu ketuk “Sign In”. Selesai, sekarang pengguna hp Android sudah bisa mengakses dan memakai fitur yang dimiliki Lightroom.

Cara Mendaftar Aplikasi Lightroom di PC / Laptop

Tidak hanya bagi pengguna ponsel pintar, Lightroom juga bisa diakses dengan maksimal melalui laptop ataupun PC. Melalui layar yang lebih lebar, pengalaman mengedit foto bisa lebih mengasyikkan untuk di eksplor. Daftarkan akun pribadi dengan langkah berikut:

1. Mengunduh Aplikasi

Download Lightroom dengan mengetikkan namanya di mesin pencari pada browser. Pengguna harus terlebih dahulu mengunduh perangkat lunaknya. Sesudah itu, software-nya dapat diinstal pada komputer.

2. Melakukan Pendaftaran

Buka aplikasi yang sudah terinstal dalam komputer. Sebelum mulai, buatlah akun melalui “Get an Adobe ID”. Setelah itu pengguna akan diarahkan ke halaman berisi form data yang perlu diisi seperti nama, domisili, tempat kelahiran, kata sandi, dan sebagainya. Beri tanda centang jika ingin mendapatkan informasi lebih lanjut dari Adobe via email.

Jika sudah memastikan pengisiannya benar, tekan “Sign In”. Pengguna dapat memilih  ingin terhubung melalui Google ataupun Facebook. Selesai, sekarang pengguna komputer juga bisa memakai Lightroom.

Itulah informasi mengenai cara mendaftar aplikasi Lightroom yang sedang populer belakangan ini. Fitur lengkap serta cara pengoperasiannya yang mudah menjadikan aplikasi besutan Adobe ini cukup digemari. Bahkan meraih unduhan sebanyak 100 juta kali melalui Play Store saja.

Baca Juga:
7 Aplikasi Pembuat CV Android Agar Dokumen Menarik Dan Dinotice
10 Rekomendasi Aplikasi Baca Komik Android Terbaik Yang Wajib Dimiliki